Pages

28 April 2011

Kalimat Motivasi Pengokang Imajinasi

"Kata-kata yang dahsyat bukan saja akan melipatgandakan Semangat, tetapi juga akan mengubah Mindset Anda tentang bagaimana meraih sukses"


Mungkin bagi saya seorang mahasiswa Tingkat Akhir yang terkadang selalu ada saja alasan untuk menunda pembuatan Tugas Akhir ini, namun sebenarnya hasrat ini ingin melakukannya dan terkadang tidak tahu ingin memulai dari mana, sehingga munculah doktrin-doktrin negatif.


Dukungan dan sokongan dari orang-orang terdekat sudah acapkali terlontar ditelingaku,namun yaa lagi-lagi permasalahan yang sama ada saja alasan untuk menunda pembuatan Tugas Akhir ini *bukan untuk menunda wisuda tahun ini.


Kalimat motivasi terkadang sering membantu ku untuk mengokang kembali semangat bercoding ria dengan jemari ku.Satu kalimat motivasi yang masih ak pegang sampai sekarang "Dibalik kesusahan Pasti ada Keberhasilan"


Kalimat-kalimat Motivasi Lainnya yang layak untuk dijadikan inspirasi :

You must do one thing you think you cannot do. To live is about taking the challenges. To die is to sit and receive what the world give to you.

"Keadaan tidak selalu baik. Orang yang menunda bertindak sampai semua faktor mendukung sebenarnya tidak mengerjakan apapun"
~William Feather

"Jika anda hanya melakukan hal-hal yang mudah, hidup ini akan menjadi sulit. akan tetapi jika anda rela melakukan hal-hal sulit,hidup ini akan menjadi mudah
~T. Harv Eker

"Successful people are successful because they form the habit of doing those things that failures don’t like to do."
~Albert E.N. Gray

Success People Not Do Different Things.... but they do things differently

Orang yang berhasil bukanlah orang yang tak pernah gagal melainkan orang yang TAK PERNAH MENYERAH

"Tidak ada namanya Gagal!!!, yang ada Hanya Sukses atau Belajar !!!, Bila tidak Sukses maka itu artinya kita masih harus belajar hingga sukses" 
~Tung Desem Waringin

Orang-Orang menemui kegagalan bukan karena mereka bodoh tetapi karena tidak cukup bersemangat
~Shrutert Burst





»»  Read More...

18 April 2011

Apa salah aku

Apa salah aku mencintainyaa..
Sungguh berat terasa untuk menyayanginyaa..
Inikah balasan dari semua permainan ku dahulu..
Kalaupun tidak bisa, aku berharap ia bisa bahagia..
karena aku tahu cinta tidak bisa dipaksa..

Apa salah aku mengikuti segala permainannya..
Aku hanya ingin dekat dengan dia..
Mengikuti hari-hari indahnya..
Mengisi hatinya yang kosong akan kasih sayang..

Apa salah aku mengatakannya..
Aku bukan seorang pengecut..
suatu saat akan aku katakan kepadanya..
apapun akan aku terima jawabannya..

Mungkin satu yg aku salah..
Mendramatisir keadaan,
Merubah prinsip hidupku.
Tapi demi dia. apa salahnya ak mencoba.






»»  Read More...

16 April 2011

Celoteh Pengamen Untuk Ku

Kali ini terinspirasi dari sebuah lagu pengamen jalanan yang seakan-akan ia menciptakan lagunya untuk ku. 




Seanggun warna senja menyapa
Bersambut musim yang dijalani
Semoga bintang penuh harapan
Mencoba untuk terangi dalam gelapnya malam

*Aku coba mengenalnyaa dengan segala kelebihan dan kekurangannya, tak masalah bagiku untuk menunggunya, karen aku selalu yakin semua akan indah pada waktunyaa, dan aku yakin  seseorang yang aku tunggu ini adalah belahan jiwa ku nantinyaa.


Ungkapanku untuknya 
Untuk seorang wanita yang ku puja dan ku puji
Takkan ku rasa jenuh 
dirinya dihatiku


*Hanya kepadanya kan ku ungkapkan perasaan hatiku ini, untuk seorang wanita yang sekarang aku puja dan puji, kuhilangkan rasa jenuh itu dan kugantikan dengan kesabaran yang pasti akan lebih baik hasilnya nantinyaa. 


Parasnya sungguh indah sekali
Menggugah rasa untuk ingin selalu bersamanya
Senyumnya menggetar jiwaku 
meresap indah dalam alunan syair laguku



*Sesuai dengan namanyaa yang melambangkan paras wajahnya membuat ku ingin selalu bersamanyaa. walaupun aku hanya sebentar bertemunyaa tak kusia-siakan waktu yg sedikit itu untuk menatap parasnyaa yang memukau hati ku.
senyumnya yang berbinar itu membuatku kacau akan kehadirannya, sungguh menggetarkan jiwaku saat itu.
sungguh aku menyukai wanita ini, ntah mengapa kini dia menyukai lagu kesukaanku, reggae, dan kami bisa saling berbagi dalam alunan syair lagu itu.


Seanggun warna senja menyapa
Bersambut musim yang dijalani
Semoga bintang penuh harapan 
Mencoba untuk terangi dalam gelapnya malam


*Lagi-lagi aku berharap kesabaranku akan menghasilkan sesuatu yang lebih baik, aku pernah bercerita tentang bintang yang selalu bersinar kepadanya walaupun dihadang badai sekalipun, bintang itu selalu bersinar. semoga dengan segala permasalahan sekarang dia tetap menjadi bintang yang akan bersinar untuku

Parasnya sungguh indah sekali

Menggugah rasa untuk ingin selalu bersamanya
Senyumnya menggetar jiwaku 
meresap indah dalam alunan syair laguku


*Tak kupungkiri parasnyaa sangat indah sekali, sehingga banyak lelaki lain yang menyukainyaa juga, tapi aku berusaha menjadi yang terbaik untuknya. sungguh ak takut kehilangannya jika dia bersama lelaki lainnya.

Parasnya sungguh indah sekali

Menggugah rasa untuk ingin selalu bersamanya
Senyumnya menggetar jiwaku 
meresap indah dalam alunan syair laguku

*Sungguh aku takut senyum itu akan hilang untukku. dan ku mau selama aku menunggu dia bisa pastikan kalau hatinyaa hanya untukku.
»»  Read More...

Hari Ini Milik Kalian Kawan

Hari-hari ku berjalan dengan adanyaa kalian, teman-teman tempat aku mengadu kegundahgulanaan, tempat berbagi kesenangan, tempat berbagi kesedihan dan tempat-tempat berbagi lainnya. Mungkin ini sebuah ironi karena belum ada racap yang mendapingi ku saat ini. hahah. tapi kalau pun sudah ada kalian jugaa kan jadi tempat pelabuhan hati jugaa. ( hati ak masih muat untuk kalian dan si dia ) :)

Sebuah gambaran kebersamaan teman-teman seangkatan Politeknik Caltex Riau angkatan 2007 Teknik Informatika.


yaa. momentnyaa hanya makan siang saja. tapi tahukah kalian yang aku rasakan kawan, kebersamaan selama 4 tahun ini tergambar disana. kalian mau menyisihkan waktu kalian yang sedang sibuk itu untuk makan siang denganku, menemani kesendirianku ketika bosan melandaaa.
memang kami satu kelas 30 orang dan yg tergambar disana hanya 10 orang. aku tahu kesibukan kalian sebagai mahasiswa tingkat akhir dan mengisi liburan dengan pekerjaan, aku tahu itu kawan dan tidak aku paksakan kalian untuk menemani ku dalam hura-hura ku, tapi yakinlah tidak hanya sekedah hura-hura saja yang kami dapatkan dari sebuah makan siang. melainkan sebuah kebersamaan bak sebuah keluarga.

Banyak rencana yang sudah dipikirkan di dalam otak kami untuk selalu bersama kalian, lagi-lagi mungkin kesibukan yang super dan kepentingan yang harus didahulukanlah jadi faktor penghambat realisasinya itu.


Sebuah rencana kembali di usung dengan maksud kebersamaan lagi, yaa pasti kalian bosan mendengar kata-kata kebersamaan lagi dan lagi, tapi inilah tahun terakhir kami sebagai mahasiswa Politeknik Caltex Riau, dan aku tidak ingin kehilangan moment selamat 4 tahun bersama kalian kawan. aku hanya ingin menjadikannya sebuah album dalam kenangan yang nantinyaa akan aku lihat lagi dikala aku sudah tua.
Kali ini hanya ingin berkodak saja. inilah hasilnyaa. cekiprooot







Itu hanya sebagian kecil dari gambaran kebersamaan kami beberapa hari ini dan disini aku masih menunggu untuk 20 orang teman-temanku untuk bergabung dengan kami disini, untuk meluangkan sedikit waktu yang sibuk itu, untuk mengambil sebuah citra yang akan abadi seumur hidup nantinya.
Aku tahu sebentar lagi kita akan menghadapi yang namanya sidang akhir sebagai penentu sebuah title SST. Ayoo kawan kita rapatkan barisan kebersamaan kita dan seperti janji kita dulu "masuk sama-sama dan juga keluar akan sama-sama" udah 4 tahun kita lalui bersama dan kinilaah saatnya kebersamaan selama 4 tahun itu akan di uji di tingkat akhir ini. kawan memang ini sebuah celoteh ku saja, tapi ak pastikan jika kita bersama kita akan lebih kuat menghadapi apapun. percayaaalaaah..













»»  Read More...

5 April 2011

Bck Marching Celebration Riau

Selamaat ulang tahuun MB Bahana Cendana Kartika Riau.
yaa. kali ini di ulang tahunmu yang ke 24 masih tetap membahana namamu di kancah nasional.


Sebuah perayaan yang sangat luar biasa ditahun ini, tidak hanya untuk unit saja yang merasakan kebahagian itu namun juga turut membahagiakan unit disekitarmu, Riau menjadi saksi perayaan kali ini, dengan diadakannya Coaching Clinic dan Latihan Bersama dengan Drumcorps dan Marching Band yang ada di Riau.













Sebuah kalimat yang menginspirasikan saya dari salah seorang alumni BCK yang tetap eksis sampai sekarang, Aldino Putra Kamiko Sebuah apresiasi yg sebesar besarnya saya berikan kepada unit MB BCK RUMBAI ..
ketika unit berulang tahun, bukannya merayakan untuk diri sendiri, akan tetapi membaginya kepada unit-unit lain yg ada di riau .. 
sangat bangga mempunyai unit seperti ini ..
tetap menjadi yg terbaik bck ku sayang dan tetap menjadi inspirasi dan panutan bagi unit-unit lain yg ada di riau maupun yg ada di Indonesia ..
once again, happy birthday my lovely BCK RUMBAI !!!








»»  Read More...

28 Maret 2011

Reggae Itu Cinta Damai, Tidak Harus Rasta

 Masih terinspirasi dengan sebuah lagu yang membuatku bertanya-tanya apa maksud dari lagu tersebut, kali ini lagu dari reggaeman yang bernama Tony Q Rastafara, yang mengatakan Reggae gak harus gimbal, Reggae gak harus baganjo, Reggae musiknya ‘pecinta damai’. dan inilah alasan dari lagu tersebut.



Di Indonesia, reggae hampir selalu diidentikkan dengan rasta. Padahal, reggae dan rasta sesungguhnya adalah dua hal yang berbeda. "Reggae adalah nama genre musik, sedangkan rasta atau singkatan dari rastafari adalah sebuah pilihan jalan hidup, way of life," ujar Ras Muhamad (23), pemusik reggae yang sudah 12 tahun menekuni dunia reggae di New York dan penganut ajaran filosofi rasta. Repotnya, di balik ingar-bingar dan kegembiraan yang dibawa reggae, ada stigma yang melekat pada para penggemar musik tersebut. Dan stigma tersebut turut melekat pada filosofi rasta itu sendiri. "Di sini, penggemar musik reggae, atau sering diidentikkan salah kaprah disebut rastafarian, dengan pengisap ganja dan bergaya hidup semaunya, tanpa tujuan," ungkap Ras yang bernama asli Muhamad Egar ini. Padahal, filosofi rasta sesungguhnya justru mengajarkan seseorang hidup bersih, tertib, dan memiliki prinsip serta tujuan hidup yang jelas. Penganut rasta yang sesungguhnya menolak minum alkohol, makan daging, dan bahkan mengisap rokok. "Para anggota The Wailers (band asli Bob Marley) tidak ada yang merokok. Merokok menyalahi ajaran rastafari," papar Ras.

Ras mengungkapkan, tidak semua penggemar reggae adalah penganut rasta, dan sebaliknya, tidak semua penganut rasta harus menyenangi lagu reggae. Reggae diidentikkan dengan rasta karena Bob Marley—pembawa genre musik tersebut ke dunia adalah seorang penganut rasta.

Ras menambahkan, salah satu bukti bahwa komunitas reggae di Indonesia sebagian besar belum memahami ajaran rastafari adalah tidak adanya pemahaman terhadap hal-hal mendasar dari filosofi itu. "Misalnya waktu saya tanya mereka tentang Marcus Garvey dan Haile Selassie, mereka tidak tahu. Padahal itu adalah dua tokoh utama dalam ajaran rastafari," ungkap pemuda yang menggelung rambut panjangnya dalam sorban ini. 
 
Pemusik Tony Q Rastafara pun mengakui, meski ia menggunakan embel-embel nama Rastafara, tetapi dia bukan seorang penganut rasta. Tony mencoba memahami ajaran rastafari yang menurut dia bisa diperas menjadi satu hakikat filosofi, yakni cinta damai. "Yang saya ikuti cuma cinta damai itu," tutur Tony yang tidak mau menyentuh ganja itu. 
Namun, meski tidak memahami dan menjalankan seluruh filosofi rastafari, para penggemar dan pelaku reggae di Indonesia mengaku mendapatkan sesuatu di balik musik yang mereka cintai itu. Biasanya, dimulai dari menyenangi musik reggae (dan lirik lagu-lagunya), para penggemar itu kemudian mulai tertarik mempelajari filosofi dan ajaran yang ada di baliknya.

Seperti diakui Hendry Moses Billy, gitaris grup Papa Rasta asal Yogya, yang mengaku musik reggae semakin menguatkan kebenciannya terhadap ketidakadilan dan penyalahgunaan wewenang. Setiap ditilang polisi, ia lebih memilih berdebat daripada "berdamai". "Masalahnya bukan pada uang, tetapi praktik seperti itu tidak adil," tandas Moses yang mengaku sering dibuntuti orang tak dikenal saat beli rokok tengah malam karena dikira mau beli ganja. 
 
Sementara Steven mengaku dirinya menjadi lebih bijak dalam memandang hidup sejak menggeluti musik reggae. Musik reggae, terutama yang dipopulerkan Bob Marley, menurut Steven, mengajarkan perdamaian, keadilan, dan antikekerasan. "Jadi kami memberontak terhadap ketidakadilan, tetapi tidak antikemapanan. Kalau reggae tumbuh, maka di Indonesia tidak akan ada perang. Indonesia akan tersenyum dengan reggae," ujar Steven mantap.

Sila dan Joni dari Bali menegaskan, seorang rasta sejati tidak harus identik dengan penampilan ala Bob Marley. "Rasta sejati itu ada di dalam hati," tandas Sila sambil mengepalkan tangan kanan untuk menepuk dadanya.

Sumber : Kompas ( 9 Juli 2006 )


»»  Read More...

Bintang Hidupku #Seperti Biasa


Aku slalu bernyanyi
Lagu yang engkau ciptakan
Kau nyanyikan
Dan aku slalu ikuti
Semua cerita tentangmu
Hari-harimu

Kau... Jadi inspirasiku
Smangat hidup
Dikala aku sedih
Dikala aku senang
Disaat sendiri dan kesepian
Kau bintang di hatiku

Apapun yang kau lakukan
Baik dan buruk bagiku
Tetap indah
Tak satupun alasan
Untuk melupakanmu
Meninggalkanmu

Aku slalu
Berdiri mendukungmu
Dikala engkau terbang
Dikala engkau jatuh
Sampai mati
Ku kan tetap setia

Aku slalu
Berdiri di blakangmu
Di kala kau dipuja
Di kala kau dihina
Sampai mati
Ku kan tetap membela

Kau tetap bintangku
Kau superstarku



*yaa. lagi-lagi kebiasaan ku mencari lagu yang menggambarkan suasana hati ini. Satu lagu dari ipank sebagai OST Realita Cinta Rock n Roll kali ini yang menjadi pelaris di playlist di winampku sebagai pengantar tidurku di subuh ini. (udah subuh aj rupanya, haha)

Kali ini  bercerita tentang  seorang gadis yang menjadi inspirasiku belakangan ini. Aku slalu bernyanyi Lagu yang dia suka nyanyikan dan aku slalu ikuti semua cerita tentang dia dan hari-harinya.

Dan ak pastikan kalau dia lah bintang di hatiku, Disaat sendiri dan kesepian menyerangku, dikala aku sedih, dikala aku senang Kau... Jadi inspirasiku untuk smangat hidupku.

Dan kini apapun yang kau lakukan,baik dan buruk bagiku tetap indah dan tak satupun alasan untuk melupakanmu 
dan meninggalkanmu karena ku ingin selalu berada disampingmu.

"Ak tidak tahu sampai kapan kau akan jadi bintang di hatiku, yang pasti selama kau nyaman di dekatku akan ku jadikan kau inspirasi hidupku."






»»  Read More...

Bahaya Merokok dan Penyakit yang di Timbulkannya

Kali ini terinspirasi dari seorang gadis yang menemani malam sepiku hari ini, cukup berbeda dengan malam-malam sebelumnya karena kali ini aku tidak berada di rumah kardus dengan teman-temanku, melainkan di rumahku sendiri dengan kesepianku. hoo
Berawal dari status facebook yang dibuatnya, aku mencari tahu apa yang menjadi keluh kesahnya akan hal itu. dan inilah jawaban dari bahaya merokok dan penyakit yang di timbulkannya.

 • Penyakit jantung dan stroke.
Satu dari tiga kematian di dunia berhubungan dengan penyakit jantung dan stroke. Kedua penyakit tersebut dapat menyebabkan “sudden death” ( kematian mendadak). *Memang cukup mematikan, tetapi aku belum pernah melihat orang "mati mendadak" habis menghisap rokok.
• Kanker paru.
Satu dari sepuluh perokok berat akan menderita penyakit kanker paru. Pada beberapa kasus dapat berakibat fatal dan menyebabkan kematian, karena sulit dideteksi secara dini. Penyebaran dapat terjadi dengan cepat ke hepar, tulang dan otak. *inilah yang paling di khawatirkannya akan paru yang bolong-bolong katanyaa. :D
• Kanker mulut.
Merokok dapat menyebabkan kanker mulut, kerusakan gigi dan penyakit gusi.
• Osteoporosis.
Karbonmonoksida dalam asap rokok dapat mengurangi daya angkut oksigen darah perokok sebesar 15%, mengakibatkan kerapuhan tulang sehingga lebih mudah patah dan membutuhkan waktu 80% lebih lama untuk penyembuhan. Perokok juga lebih mudah menderita sakit tulang belakang.
• Katarak.
Merokok dapat menyebabkan gangguan pada mata. Perokok mempunyai risiko 50% lebih tinggi terkena katarak, bahkan bisa menyebabkan kebutaan.
• Psoriasis.
Perokok 2-3 kali lebih sering terkena psoriasis yaitu proses inflamasi kulit tidak menular yang terasa gatal, dan meninggalkan guratan merah pada seluruh tubuh.
• Kerontokan rambut.
Merokok menurunkan sistem kekebalan, tubuh lebih mudah terserang penyakit seperti lupus erimatosus yang menyebabkan kerontokan rambut, ulserasi pada mulut, kemerahan pada wajah, kulit kepala dan tangan.
• Dampak merokok pada kehamilan.
Merokok selama kehamilan menyebabkan pertumbuhan janin lambat dan dapat meningkatkan risiko Berat Badan Lahir Rendah (BBLR). Risiko keguguran pada wanita perokok 2-3 kali lebih sering karena Karbon Monoksida dalam asap rokok dapat menurunkan kadar oksigen.
• Impotensi.
Merokok dapat menyebabkan penurunan seksual karena aliran darah ke penis berkurang sehingga tidak terjadi ereksi. *selama ini sepertinya masih normal aja. :p

*

Aku sudah sering mendengarkan celotehan kata-kata di atas dari seorang dokter dalam sebuah talk shownya mulai dari jenjang SMP yang  mewajibkan untuk mengikuti talk show itu dan di SMA pun juga masih di gebyar-gebyarkan untuk memberantas siputih penenang ini. Bahkan ketika aku ke dokter gigi, dia mengancamku untuk tidak akan membersihkan gigiku lagi apabila masih merokok, tetap "cuuuuek" dalam pikirku, "toh masih banyak dokter gigi yang mau mengecheck keadaan gigiku". Seakan cuma isyarat saja aku menanggapinya dan ak tetap berjalan seperti biasa dengan sebatang dengan asap putihku ini.
**
Tapi malam ini sungguh berbeda keadaannya, celoteh itu tidak datang dari seorang dokter atau guru dan dokter gigiku. Melainkan dari seorang gadis yang mengispirasikanku. oh my god, ak terheran-heran apa maksudnya, dan diapun bertanya "abg merokok kan ?", cukup lama ak menjawab pertanyaan satu ini dan diapun melanjutkan pernyataannya "mw abg sakit paru-parunya bolong-bolong" tentu tidak jawabku, dan dia juga tidak menginginkan hal itu terjadi padaku. seperti sosok yang sangat penuh dengan perhatian terhadap kehidupanku, dan ak pun berkata "emang gak bisa berhenti, tapi coba menguranginya", dan dia pun tidak memaksaku untuk langsung berhenti, melainkan memberikan tips ala dia "ngerokoknya sehari gk boleh lebih dari 3 yaa" entah apa yang ak pikirkan saat itu, tapi merasakan betapa besar perhatiannya kepadaku membuatku tersugest akan perkataannya. "nah besok-besoknya di kurangi lagi jadi 1 aja sehari" dan ak mengiyaakannyaa.
sungguh berbeda rasanya jika datangnya dari seseorang yang kita sayangi, walaupun berat akan kita coba dulu rasanya.  :D
 


»»  Read More...

27 Maret 2011

MARS BRADDASOULJAH ~ My Inspiration


Saat aku teringat jerih payahku
Untuk terus meraih kemenangan
Kenyataan jauh dari impian
Namun ku tak akan mundur satu langkahpun
Dewi Fortuna pasti akan datang

(tepuk tangan) Souljah! 

cekiproooot :

*Siapa bilang lagu reggae itu malas, gak bersemangat, ugal-ugalan, gak enak di dengar. hay man ! this is my way. lagu rege itu versi saya kebalikan dari pikiran kalian, pernahkah kalian dengarkan lagu rege one day-matisyahu, itu salah satu lagu perdamaian. yaa salah satu dari sejuta banyaknya lagu rege yg mengumbarkan perdamaian. pernahkan kalian dengarkan souljah-bersamamu ? itu lagu untuk kebersamaan. dengarkanlah cozy republic jika kalian sedang jatuh cinta. lagu rege itu universal man.

*Kami santai bukannya diam, sejuta imajinasi kami bergerak saat kami santai. berawal dari mimpi dan rasakan relaksasi dr sejuta imajinasi.
»»  Read More...